Serka Giyadi bersama anggota laksanakan pengamanan turnamen Sepak bola

Sukoharjo (02/06/23) Bertempat di lapangan Ds. Jatisobo, Kec. Polokarto, para Babinsa Koramil 11 Polokarto melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan Pertandingan Sepak Bola Pordes Cup 1 tahun 2023 Ds. Jatisobo, Kec. Polokarto, Kabupaten Sukoharjo.

Sesuai intruksi serta petunjuk Danramil 11 Polokarto, Kapten Inf Mustamim menyampaikan, "Selama kegiatan turnamen sepak bola di Ds. Jatisobo ini, kepada Babinsa sebagai pembina di wilayah kami selalu tekankan agar membantu kegiatan desa ini agar berlangsung secara aman dan lancar, selain itu moment ini dapat dimanfaatkan agar selalu deket dengan warga binaan sambil melaksanakan tugas pengamanan".

Serka Giyadi sebagai Babinsa desa Jatisobo tampak berada ditengah-tengah warga membantu sekaligus monitoring jalannya kegiatan turnamen Sepak Bola tersebut. "Sudah menjadi tugas kami sebagai aparat kewilayah, kami senantiasa membantu warga yang membutuhkan sumbang fikiran ataupun tenaga Babinsa di wilayah, apalagi yang berkaitan dengan pengamanan kegiatan. kita berharap kegiatan ini selalu berjalan dengan lancar dan aman," tutur Serka Giyadi.

Kegiatan pengamanan kegiataan Sepak Bola Pordes Cup 1 tahun 2023 di lapangan Ds. Jatisobo, Kec. Polokarto seperti ini merupakan salah satu wujud kebersamaan TNI dan Masyarakat, kehadiran TNI ditengah-tengah warga masyarakat harus dapat dirasakan secara langsung oleh warga binaannya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Sanggrahan hadiri Sharing desa wisata Sanggrahan Kec. Grogol, Kab. Sukoharjo

Babinsa Koramil 08 Baki melaksanakan Pendampingan Posyandu Balita dan Lansia Desa Siwal .

Cor Rabat Beton di Jalan Setapak Dukuh Tiyoko diharapkan dapat memperlancar segala aktifitas warga