Babinsa Bulu Patroli malam sekaligus Komsos dengarkan aspirasi warga masyarakat.

Sukoharjo (23/03/23) Babinsa Koramil 03 Bulu Kodim 0726/Sukoharjo wilayah Ds. Bulu Sertu Setiyono melaksanakan patroli malam sekaligus Komsos dengan warga masyarakat desa desa Bulu menjalin silaturahmi dan mempererat jaringter ditengah warga binaan.

Komunikasi Sosial adalah salah satu metode pembinaan teritorial Babinsa di wilayah untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan karena dari Komsos Babinsa tersebut akan bisa lebih mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat sehingga tugas-tugas pembinaan teritorial di wilayah menjadi lancar.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Desa Bulu tersebut dengan melaksanakan kegiatan Komsos ditengah masyarakat membahas tentang perkembangan situasi terakhir di wilayah termasuk berbincang-bincang masalah pertanian di wilayah Ds. Bulu sebagai salah satu cara mendengarkan aspirasi, keluhan serta pendapat yang tengah berkembang di tengah masyarakat.

"Keluh kesah warga masyarakat ini menjadi salah satu bekal laporan ke komando atas yang berkaitan dengan progran ketahanan pangan, kesejahteraan warga serta hal-hal yang berkaitan dengan keamanan dan kondiusifitas wilayah," ujar Serda Sertu Setiyono. Karena kedekatannya dengan warga binaan dengan Babinsa sudah terjalin akrab, dalam hal ini Babinsa selain sebagai aparat kewilayahn tentu saja harus menjadi penyambung lidah bagi warganya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Sanggrahan hadiri Sharing desa wisata Sanggrahan Kec. Grogol, Kab. Sukoharjo

Babinsa Koramil 08 Baki melaksanakan Pendampingan Posyandu Balita dan Lansia Desa Siwal .

Cor Rabat Beton di Jalan Setapak Dukuh Tiyoko diharapkan dapat memperlancar segala aktifitas warga