Kodim 0726/Sukoharjo gelar vaksinasi booster dalam rangka Sukoharjo Expo HUT RI di The Park Solo Baru.

Sukoharjo (20/08/22) Bertempat di The Park Solobaru, Kec. Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Kodim 0726/Sukoharjo menggelar kegiatan Vaksinasi Dosis Booster/Statis/ Mobile dalam rangka Sukoharjo Expo Hari Kemerdekaan RI ke 77 Tahun 2022, Jumat (19/08/22) malam.

Kegiatan sudah digelar sejak pukul 19.30 wib dan selesai pada pukul 21.30 wib. Adapun vaksinasi ini diperuntukkan bagi anak usia 6 s.d 11 Th dan serta dewasa berusia 18 th ke atas.

Tampak para beberapa peserta vaksinasi datang dengan antusias untuk mendapatkan vaksin booster mendatangi stand/boot vaksinasi Odim 0726/Sukoharjo. "Malam ini kami melayani sekitara 14 orang peserta yang datang secara sukarela, kami berikan vaksin booster jenis Pfizer," tukas dr. Taufik dari Klinik Kartika Pratama 26 Kodim 0726/Sukoharjo.

Hadir petugas Vaksinator malam itu dari Nakes Klinik Kartika Paratama 26 diantaranya dr. Taufik, Serka Sholikin dan Sertu Bambang Adi S serta dibantu beberapa petugas Personel Input Data dari Kodim 0726/Skh diantaranya Serma Arif dan Sertu Suyatno.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Sanggrahan hadiri Sharing desa wisata Sanggrahan Kec. Grogol, Kab. Sukoharjo

Babinsa Koramil 08 Baki melaksanakan Pendampingan Posyandu Balita dan Lansia Desa Siwal .

Cor Rabat Beton di Jalan Setapak Dukuh Tiyoko diharapkan dapat memperlancar segala aktifitas warga